alt/text gambar

Saturday 27 September 2014

Apple Klaim iPhone 6 Plus tak Mudah Bengkok dan telah Diuji 15 Ribu Kali

Kasus bendgate akhirnya membuat telinga Apple gatal untuk memberikan keterangan resminya. Mereka pun yakin kalau produk terbarunya tersebut mempunyai ketahanan tinggi dan tak mudah bengkok. Untuk membuktikan hal tersebut, Apple pun mengundah beberapa media ke fasilitas pengujian miliknya.
Media yang diundang oleh Apple antara lain adalah CNBC, Wall Street Journal serta The Verge. Di situ, mereka pun memperlihatkan bagaimana proses pengujian terhadap iPhone 6 Plus dilakukan oleh pihak perusahaan. Head Engineering Apple, Dan Riccio mengatakan kalau iPhone 6 Plus adalah produk yang paling banyak dites, dan telah menjalani proses pengujian mencapai 15 ribu kali.
uji iphone_3

uji iphone_4

uji iphone_5

uji iphone_1

uji iphone_2
Salah satu tes yang dilakukan antara lain adalah ‘tes duduk’. Tes ini dilakukan sebagai simulasi pada saat handphone ditaruh di kantong belakang dan penggunanya dalam posisi duduk. Dan tes tersebut telah dilakukan dalam berbagai posisi. Riccio pun mengatakan kalau pada intinya, iPhone atau handphone manapun tak akan mudah bengkok kecuali kalau digunakan kekuatan yang besar untuk membengkokkannya.

0 comments:

Post a Comment